Hebat!!! Alvaro Bautista Punya Sirkuit!!

Rider MotoGP dai tim Rizla Suzuki, Alvaro Bautista mendapat penghargaan khusus.  meski masih aktif jadi rider ia dijadikan nama sebuah sirkuit.  Padahal, untuk bisa menjadi sebuah nama sirkuit biasanya setelah pembalap pensiun.  Misalnya, Wainey Rainey di Laguna Seca, Alex Criville, Angel Nieto, dan Sito Pons di Sirkuit Jerez.

Walikota Talavera, Jose Fransisco Rivas siap memanfaatkan area seluas 260 hektare untuk dijadikan arena sirkuit berlokasi di daerah antara bandara A5 dan N-502.

Pemerintah kota tempat tinggal Bautista, Talavera de La Reina berencana untuk membangun sebuah trek sirkuit balap yang akan dihunakan untuk balap mobil dan balap motor.  Bahkan sebelum pondasi sirkuit itu dibangun, mereka sudah mentukan nama sirkuit tersebut dengan nama Alvaro Bautitas, sebagai penghargaan kepada rider itu atas menjadi juara di kelas 250cc pada tahun 2006.

Pembangunan sirkuit itu merupakan harapan dan ambisi besar dari warga kota tempat tinggal Bautista.  Rencana pembangunannya mendapat dukungan dana dari pemerintah daerah setempat.
Di Talavera sendiri sudah ada arena balapan motor namun baru arena balap motocros bernama sirkuit motocross Black Hill.
Dukungan transportasi akan memanfaatkan infrastruktur yang sudah ada seperti bandara dan jalan kereta api.
"Ini merupakan proyek yang sangat ambisius dan sangat membutuhkan kerjasama semua pihak, perlu ada kerjasama antara pemerintah daerah di Castilla dan La Mancha," kata Rivas, salah seorang pengamat balapan sirkuit.
Share this article :
 

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentar Anda...

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Zona Balap - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger