Stoner Bertahan di Posisi 3 Karena Sakit di Bagian Punggung


Gelaran motogp putaran ke-tiga berlangsung di sirkuit Estoril Portugal pada tanggal 1 Mei 2011 merupakan hasil yangburuk bagi Casey Stoner. Karena seharusnya Stoner dapat mengejar Rekan Setimnya Pedrosa pada balapan kali ini namun Stoner tetap bertahan di posisi ketiga karena Stoner mengalami Sakit di bagian punggungnya saat balapan berlangsung.  Apabila anda menonto dengan cermat terdapat cuplikan video balap estoril saat Stoner memegang pinggangnya yang merupakan isyarat pada timnya bahwa dia kesakitan pada bagian punggungnya sehingga dia tetap bertahan pada posisi ketiga dan tidak mampu menyalip rekan timnya.

Kondisi ini membuat Stoner tidak mampu menikung dengan cepat, khususnya di tikungan S. Stoner pun hanya bisa mengamankan posisi ketiga dan berusaha agar tidak disalip oleh pembalap lain dari belakang.

“Saya menjalani balapan agak sulit kali ini. Selain karena saya nyaris terjatuh di lap pertama, bagian punggung saya juga mengalami sakit seperti tertusuk. Padahal setting motor sangat memungkinkan untuk meraih hasil terbaik. Beruntung karena saya masih bisa membelokkan motor dari kiri ke kanan dengan normal walaupun tidak seperti biasanya,” ujar Stoner.

Stoner sendiri sebenarnya berharap, di antara 2 pembalap yang ada di depannya melakukan kesalahan jadi ia bisa mendapat hasil yang lebih baik. Namun ternyata Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo tampil sangat bagus tanpa sedikit pun kesalahan yang mereka perbuat. Jadi memang tidak ada jalan bagi Stoner untuk meraih hasil lebih baik dari posisi 3.  
Sumber: (otosport.co.id)
Share this article :
 

Posting Komentar

Silahkan Berikan Komentar Anda...

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Zona Balap - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger